Aneka Resep Makanan Ringan, Tips dan Trik Memasak, Cara Membuat Makanan Ringan, dan Berbagai Info Menarik

Minggu, 11 November 2012

Resep Kue Lapis Sagu atau Kue Pepe

Melanjutkan artikel sebelumnya mengenai Resep Kue Lapis Tepung Beras, kali ini kita akan membahas mengenai varian atau bisa dikatakan modifikasi dari resep asalnya, yaitu Resep Kue Lapis Sagu (dikenal juga dengan sebutan Kue Pepe). Rasanya legit dan manis, membuat otak kita terus merekam suasana ketika mengunyah dan menikmati kue basah ini. Sering juga kue ini dijajakan oleh para penjual jajanan tradisional. Daripada susah-susah membayangkannya, yuk segera kita simak dan praktekkan resepnya!

Resep-Kue-Lapis-Sagu
Kue Lapis Sagu

Bahan Kue Lapis Sagu


  • 1 ½ sendok teh garam dapur
  • 50 gram tepung hunkwe dengan warna putih
  • 500 gram tepung sagu
  • 800 ml santan dari 1 ½ butir kelapa
  • Pewarna makanan merah secukupnya
  • Pasta pandan secukupnya


Bahan Sirup


  • 2 lembar daun pandan
  • 10 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 500 ml air matang
  • 550 gram gula pasir


Cara Membuat Kue Lapis Sagu


  1. Pertama-tama, campur seluruh bahan-bahan membuat sirup kemudian rebus dengan menggunakan api kecil hingga agak mengental. Saring, lalu biarkan menjadi hangat.
  2. Campur tepung hunkwe, tepung sagu, dan garam dapur. Masukkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga santan larut, sisihkan.
  3. Tuang sedikit demi sedikit adonan sirup ke dalam campuran tepung, aduk rata, lalu disaring.
  4. Bagilah 2 adonan dengan takaran sama banyak. Satu bagian adonan ditambahkan dengan pasta pandan dan bagian adonan yang lainnya dibiarkan putih.
  5. Siapkan loyang dengan ukuran 20x20x7 cm yang telah dialasi plastik bening. Tuang sekitar 100 ml adonan warna putih ke loyang tersebut. Kukus selama 5 menit dengan api sedang. Tuang kembali adonan putih sebanyak 100 ml, lalu kukus selama 5 menit.
  6. Tuang 100 ml adonan warna hijau, kuku selama 5 menit. Tuang kembali adonan warna hijau sebanyak 100 ml, kukus selama 5 menit. Begitu pula seterusnya.
  7. Pada langkah terakhir, tuang adonan putih yang sudah dicampur dengan pewarna makanan merah.
  8. Kukus selama 20 menit dengan api sedang hingga matang.
  9. Angkat, dinginkan lalu potong-potong sesuai selera.



Tips Membuat Kue Lapis Sagu


  1. Ketika Kue Lapis Sagu telah jadi, tungu hingga kue benar-benar dalam keadaan dingin, selanjutnya keluarkan dari loyang dan kemudian dipotong-potong sesuai selera (waktu pendinginnan sekitar 5-8 jam).
  2. Potong kue basah ini dengan menggunakan pisau yang telah dibungkus plastik.
  3. Ketika melapisi kue, hindari mengukus tiap-tiap lapis terlalu lama supaya lapisan tidak cepat mengelupas. Lebih baik ketika lapisan sudah terlihat mengkilap, segera tuangkan lapisan berikutnya dengan perlahan.


Nah, jadi bagaimana hasil jadi Resep Kue Lapis Sagu yang telah Anda buat? Rayakan hasil jerih payah Anda bersama dengan orang-orang tercinta di sekitar Anda. Tentunya lebih menyenangkan membuat sendiri daripada membelinya, bukan? Kenalkan kepada sang buah hati agar resep makanan ringan khas Indonesia semakin lestari. Semoga dengan kue basah ini, Anda bisa menemukan kebahagiaan tersendiri ketika membuat dan menyantap hasilnya. Selamat mencoba dan selamat menikmati!
Resep Makanan Ringan, Updated at: 09.22